Minggu, 01 Maret 2009

Lemak Baik dan Lemak Jahat

Salah satu bagian dari makro nutrisi adalah lemak. Lemak sangat diperlukan tubuh untuk bermacam-macam fungsi tubuh, antara lain seperti cadangan energi, peredaran darah di otak, hormon, dll. Tahukah Anda bahwa sebagian besar hormon ditubuh kita, bersumber dari lemak. Salah satu contohnya hormon testosterone, "hormon yang sangat superior"; salah satu pembentuk hormon testosterone adalah lemak yang disebut kolesterol.

Lemak terdiri dari lemak jenuh, lemak tak jenuh. Lemak jenuh sangat mudah dideteksi, yaitu ia akan berwarna putih dan menggumpal ketika berada di suhu ruangan. Lemak ini (jenuh) adalah lemak yang tidak baik, yang dapat mengakibatkan bermacam penyakit yang berhubungan dengan jantung, dan otak, seperti stroke, jantung koroner, penyumbatan pembuluh darah, dsb. Lemak yang baik adalah lemak yang tak jenuh, lemak ini dibagi menjadi beberapa bagian yaitu (saya tdk tahu bahasa Indonesianya), jadi saya Inggrisan aja, monounsaturated fat, dan polyunsaturated fat. Lemak tak jenuh banyak dijual di pasaran. Contoh yang paling mudah adalah ikan laut, seperti ikan tuna, salmon. Alpukat, buah yang sangat saya sukai, juga salah satu sumber lemak yang baik, selain itu Anda juga bisa mencari di supermarket seperti olive oil, canola oil.

Contoh Olive Oil

0 komentar:

Posting Komentar

Recent Comments